KEGIATAN TENGAH SEMESTER 2023 “Sparsya Goes To Blitar”

Kegiatan Tengah Semester atau disebut juga dengan KTS, menjadi momen yang dinanti nanti setiap peserta didik kami di SMP Putri Al Irsyad Al Islamiyyah. KTS sendiri merupakan suatu kegiatan pembelajaran diluar sekolah yang bertujuan untuk memberikan suasana baru kepada peserta didik agar tidak hanya belajar didalam ruang kelas saja. Kegiatan ini juga bertujuan agar peserta didik mampu beradaptasi dengan lingkungan luar.

Tahun ini, SMP Putri Al Irsyad Al Islamiyyah berkesempatan untuk mengunjungi beberapa tempat yang ada di Kota Blitar, Jawa Timur pada hari Rabu, 25 Oktober 2023.

Wisata Kampung Coklat menjadi tujuan utama kami kali ini. Disana, peserta didik tidak hanya dikenalkan pada tumbuhan coklat saja, namun mereka juga belajar menanam pohon coklat, membuat es coklat, atau bagaimana sih cara membuat coklat ala kampung coklat??. 

Anak – anak kami sangat senang, karena tidak hanya belajar, mereka juga bisa bermain dan berwisata di kampung coklat.

 

setelah puas bermain dan belajar di tempat wisata kampung coklat, perjalanan anak anak kami pun berlanjut ke Blitar Park dan melaksanakan sholat berjamaah sekaligus beristirahat di masjid terkenal di Blitar yaitu Masjid Ar Rahman.